Website Resmi MAN 1 Cilacap

Meriahkan Hari Santri, MAN 1 Cilacap Gelar Berbagai Kegiatan Dan Lomba

Cilacap- Menyambut Hari Santyri yang jatuh pada 22 Oktober 2024, Madrasah Aliah Negeri 1 Cilacap gelar berbagai kegiatan. Diawali dari khormil Quran yang dilaksanakan pada hari Senin(21/10) seluruh warga Civitas Akademika MAN 1 Cilacap. Dilanjutkan pada Selasa (22/10) dengan upacara bendera yang dilaksanakan di lapangan utama, bertindak sebagai pembina Masruri selaku Wakamad Bidang Kurikulum dengan membacakan pidato dari Menteri Agama yang berisikan tentang makna jihad yang digaungkan oleh KH. Hasyim Asy’ari, disinggung juga banyak kyai yang juga berjasa bagi negara seperti KH. Abdurrahman Wahid menjadi presiden keempat juga KH. Ma’ruf Amin yang menjabat Wakil Presiden. Dilanjutkan dengan pawai ta’aruf yang diikuti oleh 36 kelas berkeliling seputar lingkungan madrasah dengan berbagai tampilan dan atraksi. Juara I Pawai Ta’aruf digondol nomor undi 6 dengan skor 249 dari kelas X-2, Juara II disabet nomor undi 24 dengan skor 245 dari kelas XII IPA 5 dan Juara III di raih oleh nomor undi 20 dari kelas XII IPA 2 dengan skor 239.

Setelah pawai ada dua kegiatan yang dilaksanakan secara bersama yaitu lomba melukis kaligrafi dan duta santri. Untuk peserta kaligrafi diikuti sebanyak 34 siswa dengan Juara I peserta dengan nomor undi 7 dari kelas XII IPA 3 dengan nilai 505, Juara II nomor undi 25 dari kelas XII IPA 6 dengan perolehan nilai 480 dan Juara III nomor undi 9 dengan skor 468 berasal dari kelas XII IPS 2.

Duta santri diikuti  36 kelas dan terseleksi enam siswa dengan komposisi dua laki-laki dan empat perempuan. Namun karena sakit salah satu peserta ada yang mengundurkan diri. Setelah dilakukan seleksi dengan bakat kemampuan dari membaca kitab, atau bakat lainnya serta dilakukan wawancara serta pooling suara secara online diperoleh peringkat sebagai berikut; peringkat pertama Asfa dari kelas XI-10 dengan skor 354, peringkat kedua Isnaeni dengan skor 314 dari kelas XI-8, peringkat tiga diperoleh  Zidna dengan nilai 304 dari XI-12 selanjutnya peringkat empat diperoleh Asfi dengan skor 299 dari kelas XII Keagamaan dan peringkat lima diperoleh Fahmi dengan nilai 294 dari kelas XII IPA 4.

 

Selain melaksanakan berbagai kegiatan di madrasah, beberapa siswa juga bertindak sebagai petugas pengibar bendera di alun-alun Kabupaten Cilacap juga sebagai tim paduan suara, sementara upacara di PCNU siswa MAN 1 Cilacap menjadi peserta upacara.

 

Share this 

Facebook
WhatsApp
Twitter
Email

Tinggalkan komentar