Website Resmi MAN 1 Cilacap

MAN 1 Cilacap Ikuti Bintek RKAT UPZ/BAZNAS

Cilacap- Dua Pengurus Pengelola Zakat Madrasah Aliyah Negeri 1 Cilacap, Sujarwo dan Saeful Nguzed mengikuti penyusunan Rencana Kerja Anggaran Tahunan (RKAT) tentang pengelolaan zakat di Kantor Baznas Jl. Sudirman No. 42 Cilacap pada hari Kamis(23/09/2021)

Penyampaian materi disampaikan langsung oleh Ir. Irvan Rahmat MM. tentang lima program kerja Cilacap makmur, Cilacap takwa, Cilacap cerdas, Cilacap sehat dan Cilacap peduli.

“Perolehan zakat di Cilacapa bisa disalurkan kepada siswa khususnya siswa SD dan SMP, juga kepada guru GTT/PTT”, ujar Irvan.

“Cilacap Makmur aplikasinya bisa pada pemberian gerobak untuk usaha, sehingga menciptkan produktivitas”, imbuhnya.

UPZ juga berhak mengelola  hingga 70% dari dana zakat dengan menyusun RKAT dalam setahun caranya dengan mendata muzaki/pembayar zakat, menyusun data mustahik dan penyaluran 70% dari 70 % dana zakat yang terkumpul 30% untuk kegiatan opsional.

Untuk akuntabilitas pengelola hendaknya melakukan pelaporan setiap enam bulan sekali. Dengan demikian bumbingan teknis ini membuka wawasan bagi pengelola untuk mengurus dana zakat lebih tepat sasaran. (AS)

 

Share this 

Facebook
WhatsApp
Twitter
Email

Tinggalkan komentar